Kamis, 29 Agustus 2013

SURAT AL FIIL

ALAM TARO KAIFA FA ALA ROBBUKA BI ASH HAA BIL FIIL
..... Apakah kamu tidak memperhatikan bagaimana Tuhanmu telah bertindak terhadap  tentara bergajah?
ALAM YAJ AL KAIDAHUM FII TADH LIIL
..... Bukankah Dia telah menjadikan tipu daya mereka (untuk menghancurkan Kakbah) itu  sia-sia?
WA ARSALA ALAIHIM THOIRON ABAABIIIL
.....Dan Dia mengirimkan kepada mereka burung yang berbondong-bondong
TARMIIHIMM BIHIJAA ROTIMM MINN SIJ JIIIL
..... yang melempari mereka dengan batu (berasal) dari tanah yang terbakar
FAJA ALAHUM KA ASHFIMM MA'QUUUL
.....lalu Dia menjadikan mereka seperti daun-daun yang dimakan (ulat)
_______________________________________________________________________

1) Ya Allah ! sudah hamba baca berulang-ulang ayat ini, yang hamba dapat adalah Engkau memberitahu kami betapa besarnya kekuatanMu. Hanya dengan mendatangkan batu-batu kecil bisa menghancurkan gajah yang besar. Apalagi Gajah bersama tentara yang menungganginya dan jenderal yang menggerakkannya. Kehebatan mereka, jangankan dibandingkan dengan "kibasan TanganMU', dengan batu-batu kecil saja mereka kalah.
2) Beberapa penjelasan ulama yang hamba baca dalam beberapa buku tafsir, ayat ini berkaitan pula dengan surat QURAISY. ayat ini peringatan bag Penduduk Makkah, bahwa nikmat Engkau untuk mereka yang berupa KAKBAH, yang dengan adanya Kakbah itu mereka dapat menjadi Bangsa yang Terhormat dan dengan Kakbah itu mereka dapat memanfaatkannya untuk income, Nikmat tersebut semakin nampak nyata saat ada yang mau menghancurkan Kakbah, Engkau membantu mereka mempertahankan keberadaan Kakbah itu. Maka sudah sepantasnya Engkau meminta mereka untuk MENYEMBAH ENGKAU/ SHOLAT.
3) Ya Allah ! hamba jadi tersadar bahwa Engkau sudah memberikan hamba sumber "makan" hamba yang berupa pekerjaan. Dengan pekerjaan ini hamba bisa makan dan bahkan hamba "bisa tenang" karena minimal esok hamba tidak kebingungan dalam menapak hidup ini. Ya Allah ! melihat perjalanan hidup hamba dengan pekerjaan hamba, hamba akui banyak kejadian yang menurut hamba Engkau banyak menolong hamba sehingga dapat tetap berada dalam pekerjaan hamba ini. Kalau Engkau tidak menolong hamba, tentu hamba tidak mungkin menetap dalam pekerjaan ini. Terima kasih Ya Allah. Hamba akan selalu berusaha memenuhi perintahMu terutama sholat dan shodaqoh agar pekerjaan yang hamba tekuni saat ini mampu membantu hamba dalam menapak hidup ini.
4) Ya Allah ! Penduduk Makkah, engkau bekali dengan Kakbah,  harus mereka syukuri. Dengan Kakbah itu mereka mendapatkan "bekal" untuk hidup mereka. Hamba, dalam kehidupan hamba Engkau telah bekali dengan pekerjaan. Ya Allah ! bantu hamba untuk bisa mempertahankan apa yang telah Engkau amanahkan pada hamba. Beri hamba tambahan kekuatan agar hamba bisa menjalankan dan memahami perintah-perintahMU

Sumber: Study Tafsir Ustadz Muhammad Sholahuddin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar